Kamus politik ini disusun oleh pakar politik asal Amerika Serikat dan peneliti Indonesia. Mereka berhasil menghadirkan kamus yang tersusun secara sistematis dan lengkap. Kamus ini memuat lebih dari 10.000 entri dan 1.000 referensi terbaru. Ditulis dengan gaya populer sehingga mudah untuk pembaca gunakan. Tak hanya menghadirkan kata atau rumusan singkat peristiwa politik, tetapi juga kronologi peristiwa, tokoh di balik suatu peristiwa, tahun kejadian, dan implikasi suatu peristiwa dan aspek politik di belakangnya.